BeritaKota

Kejati Riau Tegaskan Tidak Ada Oknum Bermain di Proyek Strategis Sungai Kampar

0
×

Kejati Riau Tegaskan Tidak Ada Oknum Bermain di Proyek Strategis Sungai Kampar

Sebarkan artikel ini

IONECYBER.COM, Pekanbaru – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau memastikan tidak ada pegawainya yang terlibat “bermain proyek” dalam pengerjaan pengamanan tebing Sungai Kampar di Desa Padang Mutung, Kecamatan Kampar. Proyek tersebut merupakan bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN), yang pengamanannya menjadi tanggung jawab intelijen kejaksaan.

Hal ini ditegaskan oleh Kepala Seksi Penerangan Hukum (Penkum) dan Humas Kejati Riau, Zikrullah, menanggapi isu yang mencuat di beberapa media lokal. Dalam pemberitaan tersebut, salah seorang pengawas proyek menyebut proyek itu “punya” Kejati. Namun, Zikrullah meluruskan bahwa kehadiran pegawai kejaksaan di lokasi adalah untuk menjalankan fungsi pengamanan, bukan untuk terlibat dalam pelaksanaan proyek.

“Namanya pengamanan PSN, tentu anggota turun ke sana melakukan pengecekan. Itu bagian dari tugas kami untuk memastikan proyek strategis berjalan sesuai aturan,” ujar Zikrullah.

Ia menambahkan, Kejaksaan menjalankan fungsi Intelijen Pengamanan Pembangunan Strategis berdasarkan Pedoman Jaksa Agung Nomor 5 Tahun 2023. Tugas ini meliputi deteksi dini terhadap potensi ancaman atau penyimpangan yang dapat menghambat pembangunan strategis.

Zikrullah juga menegaskan, tidak ada toleransi bagi pegawai kejaksaan yang menyalahgunakan wewenang. Jika ada bukti keterlibatan oknum, tindakan tegas akan diberikan sesuai aturan.

“Kami minta pihak yang menuduh menyebutkan siapa oknum tersebut. Kalau terbukti ada, pasti akan ditindak tanpa pandang bulu,” tegasnya.

Ia pun mengapresiasi peran aktif masyarakat dan media dalam mengawasi penggunaan anggaran negara. Partisipasi masyarakat sangat penting untuk memastikan proyek strategis berjalan sesuai ketentuan.

“Jika ada dugaan penyimpangan, laporkan dengan bukti yang jelas sesuai mekanisme hukum. Kami selalu terbuka untuk pengawasan bersama demi kepentingan masyarakat,” tutup Zikrullah.

Dengan klarifikasi ini, Kejati Riau berharap tidak ada lagi kesalahpahaman terkait perannya dalam proyek-proyek strategis nasional di wilayahnya.***

Sumber: https://www.hallobintang.com/read-1121-2024-11-19-kejati-riau-tegaskan-tidak-ada-oknum-bermain-di-proyek-strategis-sungai-kampar.html

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *